man wearing black blazer
Face & Body Product

Daftar Produk Fungal Acne Safe Untuk Skincare Morning

Skincare bagiku adalah belanja tahunan. Meskipun untuk menghabiskan satu rangkaian produk habisnya 6 bulanan kurang lebih. Tapi karena belanja di tengah tahun, jadinya tahun depan baru habis makanya kusebut tahunan wkkwkw. Ini artinya, tulisan ini akan bersambung. Saat ini fokus sharing di morning skincare with fungal acne safe products. Untuk skincare malam, bodycare and haircare will be launch very soon.

Untuk Produk Skincare Fungal Acne Safe Story yang kupakai sebelum tulisan ini bisa disimak juga di menu Reviews ya.

Untuk catatan, aku kembali mencoba produk fa safe tahun ini karena akhir tahun 2021 – mei 2022 sebelumnya mencoba produk yang ga fa safe kok bruntusan keluar lagi. Ya situasi dan kondisi kulit masing-masing orang beda-bedalah ya, banyak faktor yang mempengaruhi.

You dont know my skin. Me neither. So let’s dont judge okay. I am trying my best for my skin in my way.

busiti

Buat yang masih nyinyirin istilah fungal acne, baca ini dulu biar ga ada grundelan diantara kita. Untuk indikator fungal acne safe akan suatu produk, aku masih menggunakan cosmetics analyzer tool dari situs skincarisma dan untuk komposisi produk aku ke incidecoder. Baca disini kenapa masih oke menggunakan itu walaupun beberapa orang ‘melarang’ memakainya.

Jika sudah clear penjelasannya, oke sekarang mari kita lanjutkan ngobrolnya!

BUILDING MORNING SKINCARE ROUTINE

Target wajah 2022: punya wajah bersih, sehat, glowing, kerutan samar, tekstur kulit membaik, urat diwajah memudar, kenyal, tidak berminyak, tidak kering banget. Harga terjangkau, efektif, tidak makan banyak waktu. Ucapan ‘ish banyak mau’ simpan dalam hati kalian saja ya wkwkkw.

Apa tahapan untuk skincare kulit wajah di pagi hari? apa langkah selanjutnya setelah cuci muka? Kandungan mana yang efektif dipakai di pagi hari? Dengan target seperti itu apa yang harus dicari dan dilakukan? There are three: hydrating, moisturizing and protection.

Sekilas tentang Kandungan Untuk Hydrating dan Moisturizing

Ada banyak sekali kandungan yang dapat menghidrasi kulit. Hydrating dan moisturizing itu berbeda. Hidrasi nangkepin air biar kulit lembab, moist untuk mengunci kelembaban biar ga pergi dari wajah. Selain Hyaluronic Acid, ada Panthenol (Pro Vitamin B5) dan juga Beta Glucan yang memiliki sifat humectant alias nangkep dan ngunci air agar lembab dan stay di wajah. Ga buru-buru pergi. Awal tertarik dengan B5 ini karena La Roche Posay itu kemasannya ada tulisan B5 mulu tapi ga kebeli-beli wkwkkwkw akhirnya nyari tahu itu apaan. Mencoba mencari produk alternatif adalah jalan ninjaku menghemat.

Menarik dari Panthenol dan beta-glucan, selain menghidrasi, soothing (menenangkan) dan wound healing, kandungan ini memiliki manfaat lain yang efektif di kulit, seperti anti aging (yes!). Sebetulnya mereka 11-12 dengan hyaluronic acid, tapi memang ingin memakai produk dengan kandungan hidrasi yang ada beta glucan dan panthenol di dalamnya. Perburuan produk dengan kandungan panthenol dan beta glucan pun dimulai.

Sekilas Tentang Kandungan Proteksi Sinar UV

Selain sunscreen, ada kandungan antioxidant yang bagus untuk dipakai sebagai bagian dari proteksi sinar uv yaitu Vitamin C dan E. Untuk sunscreen bisa baca gambarannya disini, dan untuk rekomendasi produk lokal sunscreen yang fungal acne safe silahkan dibaca juga ya.

Vitamin C (ascorbic acid / L-ascorbic acid) adalah vitamin yang larut dalam air (water soluble vitamin-karenanya tidak dapat disimpan tubuh) yang mudah ditemukan dalam buah dan sayur juga dapat dikonsumsi dalam bentuk, seperti suplemen, sirup, dan vitamin c dapat juga diaplikasikan di kulit yang dikemas dalam produk skincare. Ada banyak penelitian yang membuktikan kemampuan vitamin c dalam efektivitasnya terhadap pengeliminasian radikal bebas (free radical) – antioxidant, melawan inflamasi, mencerahkan dan melawan penuaan karena juga dapat meningkatkan kolagen, Vitamin C dapat digunakan di pagi hari tanpa perlu khawatir bereaksi lebih pada matahari seperti jika menggunakan AHA dan atau Vitamin A di wajah.

Bentuk murni vitamin C berupa L-ascorbic acid, bentuk turunannya dapat juga bernama sodium ascorbyl phospate, ascorbyl palmitate, retinyl ascorbate, tetrahexyldecyl ascorbate, and magnesium ascorbyl phosphate, dll. Bentuk turunan dapat lebih cocok dipakai di kulit karena tidak terlalu mengiritasi kulit, tidak terlalu bergantung pada pH kulit, lebih stabil (tidak cepat atau mudah okisdasi), dan tidak terlalu sensitif pada cahaya. Vitamin C tidak direkomendasikan penggunaannya bersamaan dengan vitamin A dan benzoyl peroxide. Tetapi bagus sekali jika dikombinasikan dengan vitamin E.

Karena vitamin C cenderung ga stabil, bisa stabil jika bareng sama ferulic acid. Ferulic sendiri oke juga dipake dan bisa dijumpai di artichokes, grapes, whole grains, apples, coffee, spinach, tomatoes. Tapi kalo ferulic ngetim bareng c+e = mandorin mereka buat proteksi lebih. Ehh malah ketemu benefit lain tentang ferulic acid, apalagi kalau bukan hubungannya sama anti aging wkwkwk (bacaan: byrdie , medicalnewstoday )

Selain kerjasama dengan vitamin C dan turunannya, ferulic acid juga bagus ketika ngetim dengan Resveratrol. Sebuah kandungan yang bisa dijumpai di anggur, kacang, dan cokelat (cocoa). Produk yang ada ferulic acid + resveratrol ini ada di serum The Ordinary. Karena sulit menemukan produknya dan was-was dengan keaslian, mari kita cari alternatifnya.

Lanjut dulu ke Vitamin E. Vitamin E adalah vitamin yang larut dalam lemak (fat soluble vitamin, karenanya bisa tersimpan dalam tubuh), bernama tocopherol atau turunannya tocopheryl acetate. Vitamin E mudah ditemui dalam sayuran dan kacang-kacangan / biji-bijian. Kedua vitamin C dan E tidak dapat diproduksi oleh tubuh sendiri sehingga perlu di dapat dengan konsumsi makanan yang bergizi, bedanya vitamin c karena mudah larut dalam air, bisa terbuang melalui urin atau keringat. Sedangkan vitamin E masih bisa disimpan dalam tubuh.

Kombinasi vitamin C (along with ferulic acid) & E + resveratrol mampu menghasilkan proteksi dari agresor chemical lingkungan untuk masuk dan merusak sel kulit. Sayangnya serum Skinceuticals CEFerulic kemahalan buat dompetku.

Bahan bacaan:

Vitamin C For Skin, Benefit and How to Use, written by Brooke Shunatona, reviewed by board-certified dermatologist Rachel Nazarian, MD, FAAD

The antioxidant saga: why we need vitamins C and E written by Perrin Braun

Best Forms of Vitamin C in Natural Skincare

Antioxidant Ingredients List

Logikanya gini, skincare whitening, brightening, atau anti aging jika dipakai di malam hari, jangan biarkan kerja malam hari dirusak beberapa jam di pagi-siang hari. Untuk itu di pagi hari mencuci muka, saya memfokuskan pada perlindungan dari sinar matahari dengan bahan antioksidan, tekstur ringan, mudah menyerap biar ga lama nunggu dan ga telat kerja, dan bisa ditumpuk makeup.

5 Produk Skincare Pagi Juli 2022

Berbekal sejumput pengetahuan kandungan hidrasi dan proteksi, beberapa produk pun berhasil digondol. Secara umum, utamanya kandungan yang kucari ada 4 doang. Beta glucan, panthenol, vitamin c (dan atau turunan) serta vitamin e (tocopherol dan turunannya). Jika dibarengi kandungan lain malah oke apalagi kalau fungal acne safe, let’s give it a try. So, ini dia produk perawatan kulit wajah di pagi hari ala busiti.

Face Wash / Sabun Wajah

The Face Shop Dr Belmeur Daily Repair Foaming Cleanser.‌

  • Komposisi: Water/​Eau, Lauryl Hydroxysultaine, Disodium Laureth Sulfosuccinate, Acrylates Copolymer, Sodium Lauryl Sulfoacetate, Sodium Lauroyl Aspartate, Glycerin, Panthenol, Sodium Chloride, Cocamide MEA, Sodium Benzoate, Caprylyl Glycol, Sodium Sulfate, Potassium Hydroxide, Citric Acid, Trisodium EDTA, 1,2-Hexanediol, Methyl Gluceth-20, Propanediol, Monarda Didyma Leaf Extract, Betula Platyphylla Japonica Juice, Beta-Glucan, Corchorus Olitorius Leaf Extract, Salvia Officinalis (Sage) Leaf Extract, Phytosphingosine, Ethylhexylglycerin‌, parfum/fragrance
  • Pertimbangan beli: Lagi diskon, lihat di ecommerce sisa stock ada 6. Angkut dah. Cleanser ini bertekstur gel bening dan diperuntukkan kulit kering. Membersihkan tanpa membuat kulit kering, pH 6. Ada kandungan yang pertama kali ini aku baca di suatu produk. Unfamiliar but interesting; monarda didyma.‌
  • Review pemakaian dr belmeur daily foam cleanser: Meski ada tulisan fragrance di akhir komposisi, tetapi produk ini ga ada scent-nya samar sekali yang tercium di hidungku. Teksturnya mudah dibaur, cukup sebiji kacang sudah cukup bersihkan wajah. Wajah bersih tapi tidak cerah. Ga kayak habis face wash yang memang mencerahkan gitu pas habis cuci muka wah kok putih wajah, kalau yang ini biasa aja tapi bersih dan beneran tidak bikin kering ketarik tanpa berasa kayak masih ada lapisan di kulit. Pernah ga sih pakai cleanser yang ga bikin ketarik kering tapi di wajah tuh kayak ga kesat-kesat? nah ini ga kesat tapi juga ga licin. Love!!!

Hydrating Toner

The LAB by Blanc Doux Oligo Hyaluronic Acid 5000 Toner

  • Komposisi / ingredients the lab by blanc doux oligo hyaluronic acid 5000 toner: Water, Butylene Glycol, Glycerin, 1,2-Hexanediol, Sodium Hyaluronate, Betaine, Boswellia Serrata Resin Extract, Disodium EDTA, Panthenol, Allantoin, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Beta-Glucan, Camellia Japonica Leaf Extract, Ethylhexylglycerin, Sodium Acetylated Hyaluronate,
  • Pertimbangan beli: maunya habis cuci muka langsung pakai sunscreen yang melembabkan. Tapi untuk mencapai target kayaknya ga bisa nih dua produk doang untuk siang hari (face wash and sunscreen only) karena faktor usia juga ya wkwkwk. Apalagi kalau untuk malam hari. Jadi toner ini kuangkut karena bisa dipakai untuk kapanpun seperti facewash. Mau coba metode kompres toner juga bisa. Kaya dengan kandungan yang melembabkan. Ada hyaluronic acid dan turunannya juga panthenol, arginine dan yes beta glucan
  • Review pemakaian The Lab by Blanc Doux Oligo Hyaluronic Acid 5000 Toner: Tekstur cair mudah dan cepat meresap tanpa meninggalkan rasa lengket. Tidak tercium aroma atau scent pada produk toner ini, dan terasa melembabkannya. Kemasannya juga mungil padahal ukuran 100ml, dipakai tanpa kapas juga oke langsung dab-dab di wajah. Harga terjangkau.

Lip Balm

Vaseline Lip Care Original (tube)

  • Komposisi: petrolatum, fragrance.
  • Pertimbangan beli: Berhubung lip balm singkat makainya hapus-pakai-hapus-pakai jadi meski non spf, buatku ga masalah. Ini bibir aing kalau lip balm belum dihapus langsung timpa lip-lip-an auto kaga nempel. Dulu pakai yang kemasan jar kecil sampai habis dan di kulit bibirku bagus-bagus aja sih ya. Garis bibir mulai ga tampak (samar), ga klopekan juga. Tapi untuk mencerahkan seperti pink alami ga kualami sih. Ya iyalah, sadar gen juga sih gw wkwkwk. Dan lagi ini walau dihapus masih berasa lembabnya jadi pas ditimpa lip tint. Karena aku kalo pake lip tint, kulit bibir atas suka kelopek dan yang bawah kulitnya kayak muncul gitu jadi gampang diklopek atau discrub auto kelupas). Jadi pakai-hapus = masih lembab tapi tidak selengket sebelum dihapus.

Serum

Azarine Serum Brightening Glow C Serum‌

  • Komposisi:‌ aqua, glycerin, centella asiatica extract, terminalia ferdinandiana fruit extract, tranexamic acid, tocopheryl acetate, allantoin, resveratrol, ferulic acid, chlorphenesin, xanthan gum, phenoxyethanol, ascorbic acid, citric acid, rumex occidentalis extract, sodium ascorbyl phosphate, propanediol.
  • Pertimbangan beli: ini nih yang ku cari-cari! Kandungan vitamin C & Ferulic Acid + E & Resveratrol dalam satu produk. Sejauh ini belum nemu brand lokal yang nyertain bahan-bahan dengan manfaat uv protection selengkap ini. Bahkan harganya ya ampunnnnn pengen beli sekardus kalau cocok. Kali ini sebotol dulu kita auto angkut bosku!‌
  • Review Pemakaian: awal pake sedikit perih, trus muncul jerawat di pipi kanan. Tetap aku pakai sehari-hari dan jerawatnya yang mendem lalu mengeluarkan titik putih gitu lalu keluar dan kempes. Wkwkkw jadi yaaa tetep lanjut. Mudah meresap, ga lengket, sekali ambil bisa untuk semuka. Sekarang sudah ga perih/tingling lagi kalau diaplikasikan di wajah, mungkin udah terbiasa.

Brow & Lash Serum

Somethinc A.S.A.P Brow & Lash Serum‌

  • Komposisi: Aqua, Glycerine, Propylene Glycol, Propanediol, Butylene Glycol, Hydroxyethylcellulose, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Panthenol, Phenoxyethanol, Aleurites mollucana (nut) extract, Xantan Gum, Hydrolyzed Keratin, Dextran, Dipotassium Glycyrrhizinate, Disodium EDTA, Ethylhexylglycerin, Pisum Sativum Peptide, Acetyl Tetrapeptide-3, Glycine, Larix Europaea Wood Extract, Sodium Metabisulfit, Trifolium Pratense (Clover) Flower Extract, Potassium Sorbate, Citric Acid, Sodium Benzoate, Camelia Sinensis Leaf Extract, Zinc Chloride, Biotinoyl Tripeptide-1‌
  • Pertimbangan beli: Klaimnya selain untuk growth and strengthen brow and lash, juga bisa untuk digunakan sebagai (semacam) primer maskara. Pikirku ya bagus sih, jadi mascara ga sepenuhnya nyentuh bulu mata. Ada pelapisnya lah biar ga cepet rontok.‌
  • Review pemakaian: dalam pengaplikasian pertama serum ini mampu melentikkan bulu mata, seperti pake maskara tanpa warna. Lentiknya juga awet tanpa perlu eye curler. Untuk klaim memanjangkan, melebatkan alis juga belum tahu ya, belum memperhatikan banget. Jadi pagi hari pake ini aja cukup untuk alis dan bulu mataku, rapi. Ringan, ga lengket, ga perih di mata.

Moisturizer / Day Cream

Wardah Crystal Secret Refreshing Day Gel SPF35 PA+++

  • Komposisi: Aqua, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Butylene Glycol, Niacinamide, Butyl Methoxydibenzoylmethane, Octocrylene, Butyloctyl Salicylate, Cyclopentasiloxane, Pentylene Glycol, Vinyl Dimethicone/​Methicone Silsesquioxane Crosspolymer, Arachidyl Alcohol, Aluminum Starch Octenylsuccinate, Bisabolol, Alpha-Arbutin, Actinidia Polygama Fruit Extract, Leontopodium Alpinum Extract, Ammonium Acryloyldimethyltaurate/​VP Copolymer, Behenyl Alcohol, Arachidyl Glucoside, Fragrance, Sodium Hydroxide, Glycerin, Citric Acid, Potassium Sorbate, Sodium Benzoate, Chlorphenesin, Phenoxyethanol
  • Pertimbangan beli: ini agak plot twist ada di rangkaian skincare pagi. Sejujurnya ini beli karena penasaran sama edelweis yang dipakai di pelembab ini. Cus ah coba aja sekalian pelembab berspf ini bisa untuk kemudahan dan keringkasan. Aku beli yang 15ml tube gini. Jadi kalau habis sholat zuhur dan ashar ya tinggal balur ini. Bisa dibawa kemana-mana. Ini produk pagi yang tidak mengandung kandungan yang ku cari tetapi dari hal kepraktisan dan kegunaan, itu membantu menjalani hari-hari yang menuntut kecepatan dan ketepatan waktu. Bungkus! Jika butuh perlindungan ekstra matahari kalau turun lapangan aku ada 3 sunscreen yang ready dipakai bisa cek disini .
  • Review pemakaian: mencerahkan, tapi jangan dipakai kebanyakan di wajah karena lama meresapnya, sumuk dan bikin muncul bruntus yang gede semacam jerawat mau muncul gitu. Tapi kalo dipakai sedikit meresapnya cepat, ga sumuk ga timbul bibit jerawat.

Takeaway:

Setelah berusaha memahami tentang bagaimana menyusun morning skincare routine ditengah banyaknya informasi seputar perawatan kulit, saya memutuskan untuk stick dengan penggunaan produk yang ga harsh, hidrasi dan utamanya untuk proteksi ada vitamin c + vitamin e di pagi hari.

Kira-kira begini: Seumpama toner sudah ada vitamin c, ya serumnya vitamin e. Jika toner mengandung vitamin c dan e, maka saya ga beli lagi serumnya. Cukup toner + pelembab biasa + sunscreen atau toner + pelembab yang mengandung spf. Kalau pelembabnya ada bahan sunscreen (physical/chemical/both) plus vitamin c dan e, ya sudah beli itu . Kalau ga ada ya makanya saya layering.

Pelembab wardah yang meskipun ada sunscreennya, tapi tidak mengandung vitamin c + e + ferulic acid + resveratrol jadi ditutupi dengan serum azarine untuk boost spf wardah. Karena vitamin c juga kemungkinan irritant di kulit, sebelumnya dikasi dulu pelembab untuk persiapan wajah mau dikasi serum. Pelelmbabnya ya toner karena kalau krim bentuk pelembabnya lebih dipakai diakhiran setelah serum. Udah gitu doang pikiran simple-ku. Ga tau ya kalau kandungan dengan nama latin tumbuhan yang ada di rangkaian produk diatas itu apakah mengandung vitamin maupun bahan yang kubutuhkan, berhubung pengetahuanku terbatas jadi aku beli karena baca yang ku tahu aja.

Dengan mengetahui maunya apa, nyusunnya gimana, saya lebih berhemat dan menurut saya lebih berfungsi dan ngefek sesuai targetnya. Let’s glow up!

Anda mungkin juga suka...

1 Komentar

  1. […] Daftar Produk Fungal Acne Safe Untuk Skincare Morning […]

Tinggalkan Balasan